BERITA

PAWAI PEMBANGUNAN HUT RI KE-77 KAB.KOTIM

21 Agustus 2022 00:00

Sampit,Pemkab Kotawaringin Timur menggelar Pawai pembangunan dalam rangka memperingati HUT Ke-77 Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia Badan Pendapatan Daerah (BAPENDA) ikut serta dalam acara yang diselenggarakan oleh pemerintah. (minggu,21/08/2022)

Pelaksanaan kegiatan tersebut dimulai didepan rumah jabatan Bupati Kotim di jalan ahmad yani sampit dan berakhir ditaman kota sampit. Kegiatan ini diikuti oleh Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD),Kecamatan,Instansi Vertical,Pelajar,Mahasiswa, dan Organisasi Masyrakat. Badan pendapatan daerah kab.kotim juga berpatisipasi dalam pawai pembangunan ini dengan penuh semangat dalam kegiatan ini.pawai pembangunan tahun ini mengangkat  tema  “PULIH LEBIH CEPAT BANGKIT LEBIH KUAT” dengan sub tema ”KITA BANGUN KOTAWARINGIN TIMUR MENJADI LEBIH TANGGUH DAN KUAT”.

   

Kegiatan Pawai ini Dihadiri oleh Bupati Kotim, Halikinnor dan Wakil Bupati Kotim, Irawati beserta jajarannya, pawai pembangunan diramaikan dengan berbagai penampilan, salah satunya Paskibraka, drumband, sepeda hias dan mobil hias. Pawai tersebut terlihat semarak, karena dua tahun belakangan Pemkab tidak melaksanakan kegiatan tersebut karena dilanda pandemi Covid-19, sehingga aktivitas pawai ditiadakan, mengingat kondisi yang tidak memungkinkan.Beragam penampilan menarik dan Unik yang ditampilkan para peserta termasuk Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kab.Kotim turut memeriahkan dengan Tema Perahu Khas Kalimantan Tengah dan memperkenalkan Aplikasi Smart Tax Kotim kepada Masyarakat yang menonton.

 


BACA BERITA LAINNYA:

BADAN PENDAPATAN DAERAH KAB.KOTIM MELAKUKAN VAKSINASI COVID -19

22 Maret 2021 00:00

Sampit, Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Kotawaringin Timur melaksanakan Vaksinasi sebagai salah satu upaya mencegah Covid-19 Tahap Pertama oleh Pegawai ASN Dan Tenaga Kontrak. Vaksinasi Tahap Pertama ini dilakukan oleh petugas Kesehatan di Puskesmas Ketapang 1 Kabupaten Kotawaringin...

Selengkapnya...

PENANDATNGANAN PERJANJIAN KERJA DAN PAKTA INTEGRITAS BAPPENDA KOTIM TAHUN 2020

24 Februari 2020 00:00

Sampit - Semangat para pegawai Tenaga Kontrak Badan Pengelola pendapatan Daerah Kab. Kotim terlihat saat dilangsungkan penandatanganan Surat Perjanjian Kerja Tenaga Kontrak yang dilaksanakan pada hari senin di ruang aula rapat lantai dua...

Selengkapnya...

TAKBIR KELILING DENGAN MOBIL HIAS MENYAMBUT HARI RAYA IDUL FITRI 1444H

22 April 2023 12:34

Sampit- Badan Pendpatan Daerah Kabupaten Kotawaringin Timur Ikut serta dalam Takbir Keliling mobil hias dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1444H. Acara yang diperlombakan ini merupakan acara rutin tahunan yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur.

Selengkapnya...

PEMBAGIAN HADIAH LOMBA 17 AGUSTUS 2018 DI LINGKUNGAN BAPPENDA KAB. KOTIM

13 Agustus 2018 12:03

Hari senin, 13 Agustus 2018, pukul 07.30 bertempat di halaman kantor Bappenda Kab. Kotim, telah berlangsung kegiatan pembagian hadiah Pemenang lomba dalam rangka Hut RI ke 73.

jenis perlombaan yang dipertandingkan :

1. Tarik Tambang

2. Lari Karung

3. Lari...

Selengkapnya...

SOSIALISASI PEMUTAKHIRAN DATA PETA PBB-P2

18 Juli 2018 08:30

Sampit - Badan Pengelola Pendapatan Daerah Kabupaten Kotawaringin Timur Bekerjasa dengan Pusat Studi Ekonomi dan Kebijakan Publik Universitas Gadjah Mada (PSEKP-UGM) mengadakan Sosialisasi Pemutakhiran Data Peta PBB-P2, Rabu (18/07/2018).

Selengkapnya...